Serang, hipotesa.id – DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, kembali melaksanakan aksi peduli di tengah pandemi Covid-19 yang semakin mengkhawatirkan.
Kali ini, Partai besutan Prabowo Subianto memberikan bantuan berupa 100 kantong jenazah kepada RSUD Banten melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten.
Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Andra Soni mengatakan, bantuan kantong jenazah itu dalam rangka dukungan nyata Partai Gerindra di Provinsi Banten kepada pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 di Indonesia.
Menurutnya, aksi sosial ini juga sudah dilakukan di masing-masing RSUD kabupaten/kota dengan melalui Satgas Lawan Covid-19.
“Yang sudah berjalan di tangsel, Kota Tangerang. Berikutnya Kabupaten Serang dan Kota Serang,” katanya di Dinkes Banten, Kota Serang, Rabu (21/7/2021).
Selain itu, pihaknya juga berkordinasi untuk ikut serta dalam memasifkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Banten. Sebagaimana kata dia, target vaksinasi di Banten mencapai 9,2 juta.
“Gerindra siap ikut serta bersama pemerintah dan komponen-komponen masyarakat lainnya dalam upaya penanggulangan Covid-19. Seluruh komponen bangsa harus bersatu padu,” terangnya.
Di tempat yang sama, Kepala Dinkes Provinsi Banten, Ati Pramudji Hastuti mengucapkan terimakasih atas dukungan yang selama ini diberikan Partai Gerindra Banten, untuk membantu penanganan pandemi Covid-19 di Provinsi Banten.
“Dengan adanya bantuan Partai Gerindra terhadap kantong jenazah kepada beberapa rumah sakit yang ada di Provinsi Banten dapat membantu penanganan Covid-19,” ujarnya
“Karena kita gak tau kapan pasien itu meninggal, melihat kondisi pelonjakan kasus ini yang menyebabkan kasus kematian pun angkanya mulai meningkat,” imbuh Ati.
Diungkapkan Ati, bagi yang menjalani isolasi mandiri dan dinyatakan meninggal dunia, kerap kali dalam hal pengurusan kremasi jenazah Covid-19 meminta bantuan kepada pihak rumah sakit.
Di masa PPKM Darurat ini kata dia, perlu melibatkan seluruh elemen masyarakat atau organisasi untuk sama-sama saling membantu, guna memutus penyebaran wabah Covid-19.
“Saya berterimaksih atas nama Pemerintah Provinsi Banten atas peran serta aktif dari Partai Gerindra dalam memberikan bantuannya,” katanya.
Sementara terkait percepatan vaksinasi menurut Ati, penting sekali melibatkan seluruh elemen. Sehingga ia menyambut baik rencananya Partai Gerindra yang akan ikut serta dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Banten.
Reporter: Jafra Aulia
Editor: Birin Sinichi