Cilegon, hipotesa.id – Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sudah melewati masa pendaftaran. Tahapan selanjutnya yakni pengumuman hasil seleksi administrasi.
Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, pengumuman seleksi hasil administrasi CPNS dan PPPK akan diumumkan pada 2-3 Agustus 2021.
Pengumuman hasil seleksi administrasi bisa dilihat di portal resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) yakni sscasn.bkn.go.id
Diketahui, beberapa daerah telah mengumumkan seleksi administrasi CPNS dan CPPPK hari ini, Senin (2/08/2021). Sedangkan untuk di lingkungan Pemerintah Kota Cilegon akan diumumkan, Selasa (3/8/2021).
Budhi Mustika, Kepala bidang Pengadaan Pemberhentian, Pembinaaan, Kesejahteraan, dan Administrasi Umum Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Cilegon (BKPP) mengatakan, mulai pukul 08.00 pelamar sudah bisa melihat hasil seleksi administrasi untuk lingkup Kota Cilegon.
“Besok jam 8 pagi, semua yang melamar CPNS dan CPPPK bisa melihat hasilnya di akun pendaftaran masing-masing,” katanya saat dihubungi melalui pesan singkat, Senin (2/8/2021).
Lebih lanjut, Budhi menuturkan hari ini pihaknya masih terus melakukan seleksi administrasi berkas. Lantaran banyaknya jumlah pelamar yang mendaftar di lingkungan Pemkot Cilegon.
“Iya bener, ini karena selain di CPNS ada juga di PPPK Guru dan Non Guru, jadi lumayan memakan waktu. Tetapi besok pukul 08.00 besok sudah bisa diakses,” tambahnya.
Terkait jumlah yang sudah lolos seleksi administrasi, Budhi baru bisa membeberkannya pada esok hari.
“Untuk kepastian keseluruhan besok kami kabari kembali. Oh iya, untuk CPNS kita memiliki 69 dan 464 untuk CPPPK guru dan 17 untuk non guru,” tuturnya.
Dikatakan Budhi, total pelamar yang mendaftar di lingkungan Pemkot Cilegon sebanyak 4.154 yang berasal dari CPNS maupun CPPPK.
Reporter: RPS
Editor: Birin