Cilegon, hipotesa.id – Kapolsek Purwakarta Polres Cilegon Iptu Atep Mulyana melakukan pengawalan kepada sejumlah warga lanjut usia (lansia), yang hendak mengikuti kegiatan vaksinasi.
Kegiatan vaksinasi yang diadakan oleh Polres Cilegon dan Dinas Kesehatan Kota Cilegon itu bertempat di Puskesmas Cilegon, yang dilaksanakan pada Rabu, 09 Februari 2022.
Hal itu dilakukan karena ingin memastikan setiap warga yang sudah lanjut usia bisa mengikuti vaksinasi dengan aman dan nyaman.
Kapolsek Purwakarta IPTU Atep Mulyana mengatakan, program vaksinasi lansia ini dilaksanakan bertujuan untuk akselerasi tercapainya Herd Immunity, menurunkan angka kesakitan, dan angka kematian pada lansia akibat paparan Covid-19.
“Untuk mengurangi transmisi atau penularan Covid-19, melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh,” jelas Atep Mulyana.
Atep berharap melalui kegiatan vaksinasi tersebut para lansia terjaga antibodi nya sehingga bisa terhindar dari penularan Covid-19.
“Kami berharap setelah mengikuti vaksinasi lansia ini tetap melaksanakan prokes Coovid-19 apabila hendak keluar rumah,” pungkasnya.