Cilegon, hipotesa.id – Remaja Islam Masjid menyambut ramadhan dengan pawai obor di sekitar lingkungan Kecamatan Ciwandan dengan melantunkan sholawat diiringi beragam alat musik untuk memberikan kesan yang hangat pada momentum bulan suci ramadhan pada hari Selasa 21 Maret 2023.
Ketua RISMA An-Nashr Ikhlas Wahyu Robby, menyampaikan bahwa dalam momentum penyambutan bulan suci ramadhan, sebagai kesempatan RISMA untuk menguatkan silaturahmi antar masyarakat muslim di lingkungan sekitar.
“Senang bisa menyambut bulan suci ramadhan dengan pawai obor, ini adalah salah satu cara kami untuk galang ukhuwah islamiyah dan semoga ikatan silaturahmi terjalin kokoh”. Tutur Ikhlas
Kegiatan pawai obor adalah rutinitas setiap tahunnya yang diinisiasi oleh Remaja islam masjid (RISMA) setempat.
Risma yang tergabung dalam pawai obor ini adalah, Risma An-Nashr, Risma Al-Hidayah dan Hippma. Pawai obor dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan berjalan dengan baik, atas dukungan dari masyarakat setempat.
(rls/ikhlas)